Selasa, 15 Maret 2011

Masalah Budaya di Sekitar kita

                                  Di Indonesia terdapat banyak sekali kebudayaan yang berbeda-beda dan memiliki ciri khasnya masing-masing yang menjadikannya beda dan unik.Pada setiap kebudayaan memiliki aturannya masing-masing mengenai tatacara berperilaku,berdoa,berkomunikasi,pergaulan,penilaian baik dan buruk. Di setiap kebudayaan pasti terdapat anggotanya yang memiliki sifat etnosentris dan chauvisme yang muncul di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat. kadangkala sifat-sifat kekeluargaan yang muncul di tengah-tengah kehidupan bermasyarakat menjadi sulit terealisasi dengan adanya sifat keegoisan yang menganggap kebudayaannya lah yang paling baik dan paling benar. Banyak juga tetapi orang-orang yang memiliki rasa sifat kekeluargaan dan persaudaraan yang baik dengan orang-orang yang memiliki perbedaan kebudayaan.

Masalah-masalah yang sering muncul akibat dari kebudayaan yang heterogen atau bermacam-macam adalah:

  • Sering terjadi benturan-benturan antar adat.
  • Rentannya akan terjadinya pertikaian antara suku yang berbeda.
  • Masih tingginya sifat tidak mau menerima kebudayaan baru atau kebudayaan dari luar.
  • Masih banyaknya orang yang menilai bahwa kebudayaannya lah yang paling benar di banding dengan kebudayaan lain di sekitarnya.
Penyebab dari masalah di atas adalah:
  • sifat keras yang tidak pernah hilang.
  • tingginya pemikiran bahwa kebudayaanya yang paling baik dan benar (chauvisme).
  • seringnya berpikir bahwa segala hal  dapat berjalan sesuai kemauannya tanpa memikirkan banyaknya kebudayaan di sekitarnya.
  • rendahnya sikap tenggang rasa.
Solusi yang bisa di lakukan untuk menyelesaikan masalah-masalah di atas :
  • Ditanamkannya pendidikan tentang sikap tenggang rasa sejak dini agar sang anak belajar untuk menghargai kebudayaan orang lain dan dia dapat memelihara dan memajukan kebudayaanya.
  •  Mulai belajar bersikap dewasa untuk menyelesaikan masalah-masalah dengan berpikiran bahwa setiap kebudayaan punya aturan yang berbeda yang tidak bisa di paksakan untuk mendapat aturan dari luar. dan belajar menyelesaikan masalah dengan musyawarah.



Minggu, 13 Maret 2011

Ilmu Sosial Budaya

Ilmu Sosial Budaya


Ilmu Sosial Dasar adalah ilmu yang mempelajari tentang dasar-dasar kebudayaan yang ada dan tumbuh ditengah-tengah masyarakat. Ilmu budaya dasar berasal dari kata basic humanitiesm yang berasal dari istilah bahasa inggris the humanities yang berasal dari bahasa latin humnus yang memiliki arti manusia,berbudaya,dan halus. Dengan belajar ilmu sosial dasar di harapkan manusia dapat menjadi lebih berbudaya dan lebih lembut.


Yang dipelajari dalam ilmu sosial dasar adalah homo humanus dan konsep-konsep masalah manusia dengan budayanya.


Tujuan dari pembelajaran ilmu sosial dasar adalah :

  • Memahami sifat-sifat orang lain dari luar dan dari dalamnya supaya lebih bisa mengerti dan memahami orang lain.  
  • Memahami diri sendiri dan belajar memahami apa yang ada pada dirinya secara pribadi.
  • Belajar bersikap luwes terhadap pergaulan dan belajar beradaptasi pada semua lingkungan pergaulan manusia.
  • lebih peka terhadap masalah-masalah yang terkait dengan perasaaan.
  • tidak jatuh pada kedalam sifat-sifat kedaerahan dan kekotaan.
Ilmu budaya sendiri adalah ilmu yang mempelajari tentang perilaku-perilaku dasar dari manusia.














Sifat-sifat kebudayaan yang dipelajari dalam ilmu sosial budaya :

  • etnosentris 
  • universal
  • akulturasi
  • adaptif
  • dinamis
  • integratif
Aspek yang dipelajari:
  • kesenian
  • bahasa
  • adat istiadat
  • budaya daerah
  • budaya nasional